KAPUAS HULU, iNewsPonorogo.id - Nasib tragis seorang bocah bernama Ghaida Sarasid, warga Kapuas Hulu, Kalimantan Barat (Kalbar), yang tewas terjerat tali layang-layang yang mengenai lehernya.
Menurut Kapolsek Putussibau Utara Iptu Jauhari mengatakan, korban merupakan warga BTN Kabanindo, Desa Kedamin Darat, Kecamatan Putussibau Selatan.
"Kejadian berawal ketika korban bersama ayahnya, Ridwan pulang dari belanja dengan mengendarai sepeda motor," kata dia, Minggu (25/6/2023).
Lanjutnya, Kapolsek menambahkan bahwa, saat melintas di lokasi kejadian yakni jembatan tol Kapuas, korban dan ayahnya terkena tali layangan. Akibatnya, leher korban mengalami luka yang sangat serius hingga berdarah.
"Korban kemudian sempat dibawa ke rumah sakit, namun nyawanya tak tertolong," ungkapnya.
Sementara itu, Ridwan mengatakan, kejadian terjadi sekitar pukul 17.30 WIB. Saat itu dia melintas sebelum jalan jembatan tol Kapuas. Di sana dirinya terkena tali layangan.
"Saat terkena tali, saya mencoba mengelak namun terkena anak saya yang sedang berdiri di belakang dengan posisi berdiri, hingga talinya mengenai lehernya" terangnya.
Ridwan dirawat di rumah sakit karena mengalami luka di beberapa jarinya.
Editor : Putra
Artikel Terkait