JAKARTA, iNews.id - Biodata Raka Cahyana, bintang Timnas Indonesia U-19 menarik untuk dikupas. Raka Cahyana merupakan salah satu pemain muda dengan kemampuan bermain yang apik dan mampu menarik perhatian di ajang Piala AFF U-19 2022.
Setelah menunjukan bakatnya pada turnamen Toulon Cup 2022, Raka kembali dipanggil Timnas Indonesia U-19 untuk bertanding dalam laga Piala AFF U-19 2022. Laga tersebut berlangsung pada 2-15 Juli 2022.
Lantas, bagaimana dengan profil dan biodata Raka Cahyana, Bintang Timnas Indonesia U-19? Simak ulasannya berikut ini.
Profil dan Biodata Raka Cahyana, Bintang Timnas Indonesia U-19
Perjalanan Karier
Nama lengkapnya adalah Raka Cahyana Rizky, ia lahir di Banyumas, Jawa Tengah pada 24 Februari 2004. Raka mengawali karirnya dari SSB Bekasi Raya dan SSB Bina Taruna.
Setelah itu, Raka memberanikan diri untuk mengikuti seleksi Timnas Indonesia U-16 pada Agustus 2019 silam. Kala itu Raka mampu lolos seleksi karena bakatnya memang sangat bagus.
Setelahnya Raka hampir berlaga bersama Timnas Indonesia U-16 pada Piala Asia U-16 2020. Sayangnya, turnamen tersebut harus ditunda karena Covid-19.
Meski demikian, Raka tetap semangat bermain bola dan ia tetap berlatih. Raka pun mendapat panggilan dari Persija Jakarta untuk mengikuti trial. Dirinya pun sukses mendapatkan kontra bersama Macan Kemayoran.
Saat usianya menginjak 18 tahun, pemain gelandang ini akhirnya masuk ke Timnas Indonesia U-19. Bersama Timnas Indonesia U-19, Raka tampil gemilang hingga mampu mencetak gol di Toulon Cup 2022 yang berlangsung di Prancis.
Tak jauh dari Toulon Cup 2022, Raka kembali membela Timnas Indonesia U-19 untuk berlaga dalam Piala AFF U-19 2022.
Biodata
Nama Lengkap : Raka Cahyana Rizky
Tempat Lahir : Banyumas, Jawa Tengah
Tanggal Lahir : 24 Februari 2004
Kewarganegaraan : Indonesia
Agama : -
Tinggi Badan : 168 cm
Berat Badan : 58 kg
Klub Saat ini : Persija Jakarta
Posisi : Gelandang
Akun Instagram : @rakacahyanarizky
Itulah Profil dan Biodata Raka Cahyana, Bintang Timnas Indonesia U-19. Semoga membantu.
Editor : Putra