PONOROGO, iNewsPonorogo.id – Kecelakaan hari ini terjadi di Ponorogo sebuah minibus menabrak warung makan hingga tumbang demi menghindari tabrakan maut dengan sepeda motor. Akibatnya bangunan warung makan dan gerobak motor hancur.
Kecelakaan lalu lintas ini terjadi di jalan raya jurusan Trenggalekm di Desa Kutu Kulon, Kecamatan Jetis, Ponorogo, Selasa siang 1 Juli 2023.
Minibus menabrak warung makan di tepi jalan hingga bangunan rata dengan tanah.Kendaraan baru berhenti setelah menabrak gerobak motor.
Kecelakaan maut bermula ketika kendaraan yang dikemudikan Kajat melaju kencang dari Trenggalek menuju Ponorogo.
Di lokasi kejadian dari arah berlawanan sebuah motor melaju dan tiba tiba berbelok arah. Karena kaget dan berusaha menghindari tabrakan, sopir minibus memilih banting setir ke kanan hingga akhirnya menabrak warung makan semi permanen hingga roboh. Bahkan, kendaraan baru berhenti setelah menabrak gerobak motor.
“Sopir itu bingung terus katanya daripada nyawa melayang, terus banting kanan nabrak warung saya. Selain warung nabrak motor tadi itu hancur semua,” kata Mini Rohmah, pemilik warung.
Saat ini polisi masih melakukan penyelidikan atas kejadian ini. diduga mobil melaju dan berusaha menghindari tabrakan hingga menabrak bangunan//
“Karena terburu- buru menghindari sepeda motor yang hendak berbelok kanan kemudian karena kecepatan agak tinggi kemudian menabrak salah satu warung milik warga di pinggir jalan. Untuk korban alhamdulilah luka ringan,” ujar Bripka Indro Y, anggota Polsek Jetis.
Kini kasus kecelakaan tunggal ini ditangani petugas Satlantas Polres Ponorogo.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta