Peringatan 100 Tahun Pondok Gontor, Ini Kata Wagub Jatim Emil Dardak

Putra
Wagub Jatim Emil Dardak hadiri peringatan 100 Tahun Pondok Gontor foto: iNewsPonorogo.id/Putra

PONOROGO, iNewsPonorogo.id - Pondok Modern Darussalam Gontor yang akan menginjak usia 100 tahun, menggelar serangkaian kegiatan yang akan disaksikan oleh ribuan santri baik diseluruh cabang di Indonesia maupun di luar negeri.

Salah satu kegiatan akan berlangsung di Pondok Modern Darussalam Gontor pusat, yang terletak di Desa Gontor, Kecamatan Mlarak, Kabupaten Ponorogo, pada tanggal 27 September 2023, dengan dihadiri oleh sejumlah tokoh penting di Indonesia. 

Sejumlah tamu beberapa tamu yang dijadwalkan hadir termasuk Rais 'Aam PBNU dan Ketua MUI, K.H. Anwar Iskandar, serta perwakilan Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Sa’ad Ibrahim. Selain itu, akan ada Wakil Ketua MPR RI, Dr. Hidayat Nur Wahid, Wakil Gubernur Jatim, Dr. Emil Dardak, serta sejumlah tokoh lain.

Salah satu yang menjadi bagian penting dari peringatan 100 tahun Pondok Gontor yaitu dilakukan penulisan pertama mushaf Gontor, oleh Khattath Maroko Syeikh Belaid Hamidi, dengan menuliskan lafaz Basmalah. 

Kemudian dilanjutkan dengan sujud syukur, yang di ikuti oleh ribuan santri serta serentak di seluruh cabang Pondok Gontor.

“Perkembangan Gontor mencapai titik 100 tahun, ini kalau dihitung hijriya sungguh luar biasa. Bahkan hingga kini jumlah santrinya mencapai 32 ribu,” kata Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak

Editor : Dinar Putra

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network