PONOROGO, iNewsPonorogo.id - Menjadi seorang guru dalam membentuk generasi bangsa, namun juga ada sisi lain yang dilakukan oleh para pendidik. Seperti halnya seorang guru di SMK Negeri 2 Ponorogo, bernama Tarmin ini, patut menjadi inspirasi.
Selain dedikasinya mengajar siswa-siswinya, ia juga mendirikan asrama dan rumah singgah untuk membantu masyarakat yang kurang mampu.
Keinginannya untuk mendirikan rumah singgah cukup kuat, bahkan ia rela menyisihkan sebagian dari gajinya untuk menyewa sebuah rumah di Jalan Anjani Segading, Ponorogo.
“Ini menjadi tempat tinggal atau kost bagi anak-anak kurang mampu terutama siswa SMK Negeri 2 Ponorogo,” kata Tarmin.
Lanjutnya, Tarmin menambahkan bahwa dedikasi sebagai seorang guru tidak hanya terbatas pada ruang kelas, tetapi mencakup perhatian terhadap perkembangan dan kepedulian terhadap siswa di luar lingkungan sekolah.
Editor : Putra
Artikel Terkait