PONOROGO, iNewsPonorogo.id - Saat lebaran 2025 terjadi lonjakan volume kendaraan yang masuk ke Kabupaten Ponorogo. Bahkan dari data dari Pos Perbatasan Jawa Timur dan Jawa Tengah, tepatnya di Kecamatan Badegan, bahwa total ada 10.030 kendaraan yang masuk ke Ponorogo selama lebaran. Angka tertinggi yaitu pada H-3 hari raya Idul Fitri.
"Lonjakan paling tinggi terjadi menjelang Lebaran, terutama malam hari," kata Kasatlantas Polres Ponorogo, AKP Bayu Pratama Sudirno.
Menurut catatan bahwa volume kendaraan khususnya roda empat meningkat jika dibandingkan tahun 2024 yang hanya 2512 kendaraan, sementara di 2025 melonjak menjadi 4.998 unit atau naik sebesar 99 persen.
Adapun untuk kendaraan roda dua (R2) naik dari 2.832 unit menjadi 4.459 unit atau naik 57 persen. Sedang bus dan truk meningkat dari 246 unit menjadi 573 unit, naik hingga 133 persen.
Naiknya aktivitas arus kendaraan berdampak pada arus lalu lintas di wilayah kota. Sehingga kemudian diberlakukan rekayasa lalu lintas.
"Kalau wilayah kota kami lakukan rekayasa lalu lintas, agar tidak terjadi kemancetan yang parah," pungkasnya.
Editor : Putra
Artikel Terkait