BANDUNG, iNews.id - Kecelakaan Lalu Lintas terjadi di kawasan street food, Jalan Lengkong Kecil, Kota Bandung, Jumat (1/4/2022) malam. Peristiwa ini terekam CCTV dan videonya viral di media sosial.
Dalam keterangan video, disebutkan mobil tiba-tiba melaju cepat dan menabrak gerobak dan sejumlah motor yang terparkir di badan jalan. Mobil yang akhirnya berhenti kemudian rusak massa dengan beringas.
Dalam tayangan, puluhan orang terlihat berlarian ke arah mobil dan langsung merusaknya dengan cara memukul dan menendang bodi kendaraan. Bahkan, terlihat beberapa orang naik ke atas kap mobil. Sementara pengemudi mobil dipastikan selamat.
Kapolsek Lengkong Kompol Nurdjaman Hidayat yang dikonfirmasi membenarkan peristiwa kecelakaan dan aksi main hakim tersebut.
"Iya benar ada kejadian itu," ujar Nurdjaman, Sabtu (2/4/2022).
Hasil pemeriksaan, mobil nahas itu diduga mengalami rem blong hingga menabrak gerobak dan deretan motor yang terparkir.
"Itu karena rem blong," katanya.
Sementara itu, banyak warganet yang menyesalkan peristiwa aksi main hakim sendiri. Mereka menilai, tak seharusnya warga langsung menyerbu dan merusak mobil tersebut.
Editor : Putra
Artikel Terkait