JAKARTA, iNewsPonorogo.id - Selain kita berbuka puasa pada saat menjalankan puasa Ramadhan, umat muslim juga dianjurkan untuk makan sahur, meski cuma seteguk air.
Allah Subhanahu wa Ta'ala akan memberikan rahmat dan berkah yang baik dari setiap hidangan sahur yang disantap.
Berdasarkan hadits riwayat Imam Ibnu Hibban. Dari Abdullah bin Umar Radhiyallahu anhu, Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam bersabda:
"Hendaklah kalian bersahur meskipun hanya seteguk air." (HR Ibnu Hibban)
Ada doa yang harus dibaca dan niat sahur sebelum melakukan santap sahur, bagi umat muslim.
Berikut ini niat sahur puasa Ramadhan lengkap dengan terjemahannya.
Nawaitu shauma ghadin an adai fardhi syahri ramadhana hadzihissanati lillahi taala.
"Saya niat berpuasa esok hari untuk menunaikan kewajiban di bulan Ramadhan tahun ini karena Allah Ta'ala."
Itulah bacaan niat sahur puasa lengkap dan artinya. Wallahu a'lam bisshawab.
Editor : Putra