SOLO, iNewsPonorogo.id - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming, memang tengah jadi perhatian publik akhir-akhir ini, usai dikabarkan jadi bakal calon wakil presiden (Bacawapres). Bahkan terbaru putra Presiden Jokowi ke Jakarta langsung membuat penasaran, terlebih menjelang pengumuman cawapres pendamping Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
Ada beberapa informasi, terkait Gibran berangkat ke Jakarta dari Bandara Jenderal Ahmad Yani, Semarang, pada Jumat (20/10/2023) sore.
Ketua DPC Gerindra Solo, Ardianto Kuswinarno, telah mengonfirmasi kepergian Gibran ke Jakarta.
"Ya hari ini ini mas wali ke Jakarta, betul," katanya.
Meskipun demikian, dia tidak mengetahui agenda pasti Gibran selama kunjungannya di Jakarta.
Sebelumnya DPC Solo Gerindra tetap berpegang pada usulan untuk menjadikan Gibran sebagai pendamping Prabowo, dengan dukungan dari kader Gerindra se-Jawa Tengah, meski ia tidak tahu siapa yang akan diumumkan dalam rapat terakhir.
Informasi keberangkatan Gibran ke Jakarta telah dikonfirmasi oleh petugas layanan Bandara Jenderal Ahmad Yani Semarang, Alam Sasongko, yang melihat Gibran bersama paspampres.
Gibran terbang ke Jakarta menggunakan Batik Air dengan nomor penerbangan ID 8355, dan tiba di Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng pada pukul 17.50 WIB.
Di daftar manifest penerbangan terdapat nama Gibran Rakabuming Raka dan Yusuf Islamuddin. Yusuf Islamuddin diketahui sebagai anggota Brimob Polri yang menjadi ajudan Gibran.
Editor : Putra