get app
inews
Aa Text
Read Next : Banjir Melanda 4 Kecamatan di Ponorogo, Warga Terpaksa Diungsikan

Relawan Jatim Beragam Ponorogo Gelar Pemberdayaan Emak-Emak dan Kenalkan KTP Sakti

Sabtu, 06 Januari 2024 | 17:38 WIB
header img
Relawan Jatim Beragam sosialisasikan program Ganjar-Mahfud di Ponorogo foto: istimewa

PONOROGO, iNewsPonorogo.id - Banyak hal terus dilakukan oleh Relawan Jawa Timur Bersama Ganjar-Mahfud MD (Jatim Beragam) cabang Ponorogo, guna sosok calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, serta berbuat kepada masyarakat.

Berkolaborasi dengan “Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Rumah Demokrasi Babadan”, kali ini melakukan aksi sosial berupa pemberdayaan ekonomi kemasyarakatan dalam bentuk pendidikan manajemenisasi pengelolaan kebutuhan pokok. Sekaligus juga pembagian paket sembako kepada warga yang ada di Desa Cekok dan Babadan, Ponorogo.

"Ini sebagai bentuk pendekatan terhadap masyarakat mengenalkan Pak Ganjar dan Pak Mahfud MD. Sekaligus wujud kepedulian dan pemberdayaan masyarakat dalam bidang ekonomi kemasyarakatan," kata Ketua Jatim Beragam Ponorogo, Belva Mutiara Beby.

Lanjutnya, Belva menambahkan bahwa dengan pelatihan ini, diharapkan agar masyarakat dapat mengelola kebutuhannya dengan baik serta bisa terhindar dari pemborosan.

"Dengan kegiatan pemberdayaan ekonomi kemasyarakatan ini, diharapkan dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat," terangnya.

Selain itu, masih menurut Belva, Jatim Beragam Ponorogo juga mensosialisasikan salah satu program Ganjar-Mahfud yakni program KTP Sakti. Dimana banyak keuntungan yang diperoleh dengan adanya program ini. Yaitu diantaranya bisa nengkontrol tidak terjadinya penyelewengan dana dalam pemberian bantuan sosial (bansos) 

"Program KTP Sakti ini harus disosialisasikan ke masyarakat. Sebab, program pengintegrasian berbagai informasi kebutuhan dan bantuan dalam satu kartu KTP ini," pungkasnya.

Editor : Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut