get app
inews
Aa Read Next : Pengurus Masjid Al Arsy Ponorogo Gelar Pasar Murah, Harganya Ada yang Seribu Rupiah

Puluhan Chef Ikut Lomba Cipta Menu di Ponorogo, Ada Minuman Lidah Buaya hingga Sushi Bayam

Selasa, 30 Juli 2024 | 20:54 WIB
header img
Lomba cipta menu di ikuti oleh perwakilan Kecamatan di Ponorogo foto: iNewsPonorogo.id/Putra

PONOROGO, iNewsPonorogo.id - Puluhan juru masak di Ponorogo, mengikuti ajang cipta menu masakan bergizi yang digelar di pendopo Pemkab. Tak hanya menciptakan makanan enak dan bergizi tinggi, peserta juga berhasil membuat menu yang menyehatkan dengan bahan dari tumbuhan disekitar rumah.

Didalam perlombaan ini diikuti oleh dari 21 peserta yang merupakan perwakilan dari kecamatan di Ponorogo. 

Selain beradu keindahan tampilan sajian, para peserta lomba juga beradu kemampuan untuk membuat beragam jenis makanan dan minuman yang sehat, termasuk membuat makanan berat pengganti nasi.

Terlihat aneka ragam menu pilihan makanan yang diciptakan, mulai dari badalo kedelai, steak tempe, sushi yang dibalut dengan bayam, tiwul hitam, nasi porang, hingga nugget kentang. Serta ada juga minuman berbahan jeruk, lidah buaya, mentimun serta madu.

“Ini saya beri nama es jeruk plus-plus, bahannya dari jeruk, lidah buaya serta madu sebagai pemanis. Rasanya yang jelas mantab,” kata Titis Ratriandri, salah satu peserta.

Editor : Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut