get app
inews
Aa Text
Read Next : Kejaksaan Ponorogo Sita 7 Bus Mewah Terkait Dugaan Korupsi Dana BOS, Segini Harganya

Cerita Pramugari Cantik, Alih Profesi Jualan Plafon

Selasa, 19 April 2022 | 21:17 WIB
header img
Aktivitas Realita Rere Membuka Toko Plafon Setelah Berhenti Menjadi Pramugari (Foto; iNews.id Putra)

PONOROGO, iNews.id - Punya profesi sebagai pramugari, ternyata tidak membuat Realita Ika Prastika (29), warga Kelurahan Tambakbayan Ponorogo itu berpuas diri. Bahkan setelah kurang lebih 5 tahun bekerja di maskapai penerbangan ternama Rere sapaan Realita Ika Prastika justru malah menanggalkan pekerjaannya, dan memilih berwirausaha sendiri.

Setelah resign kini Ia membuka toko plafon, untuk kebutuhan interior rumah, di Jalan Gatot Subroto tersebut bisa dibilang sukses, bahkan akan akan membuka gerai kedua di Madiun.

"Jadi pramugari dari tahun 2012 sampai 2017. Sudah 5 tahun bekerja, ingin resign, dan membuka usaha sendiri," kata Rere, Selasa (19/4/2022). 

Lanjutnya, Rere menceritakan bahwa Ia bekerja sebagai pramugari berawal saat dirinya mengantar temannya ke bandara. Lihat beberapa pramugari yang lewat tersebut, dirinya tiba-tiba keinginan menjadi pramugari. Akhirnya, setelah lulus SMA, dirinya memberanikan diri merantau ke Jakarta. Lamaran pertama Dia tidak beruntung, baru di percobaan kedua, Rere akhirnya diterima.


Realita Rere Mantan Pramugari Beralih Profesi Jadi Pengusaha (foto; iNews.id Putra)

"Setelah diterima itu, langsung menjalani training selama 3 bulan. Baru bulan ke-4 akhirnya sudah mulai terbang. Saat itu perasaannya ya senang bisa bangga buat ortu," kenang Rere.

Awalnya, masih menurut Rere, mulai merintis usaha loundry di rumah, sebelum ia membuka toko plafon. Kemudian setelah menikah, baru Ia bersama suaminya akhirnya membuka gerai plafon.

"Usaha plafon ini merintis bareng suami pada tahun 2019 lalu. Alhamdulillah, hingga kini berjalan lancar," katanya.

Awal usaha plafon ini dirinya turun langsung, artinya saat itu Ia dan suaminya yang menghandle semua. Belum ada karyawan seperti sekarang. Menurutnya, usahanya kali ini hampir sama dengan pekerjaan barunya dulu sebagai pramugari. Yakni memberikan pelayanan yang baik. Untuk itu, di usaha plafon ini dirinya terjun sendiri, menghafal semua barang-barang yang dijual.

"Mulai usaha ini ya dari nol, belum ada karyawan. Saya harus paham betul jenis plafon, jadi sambil belajar, hingga mengangkat barang-barang sendiri," terangnya.

Usahanya kini mulai lancar, Dia juga sudah mempunyai karyawan meski tidak banyak untuk membantunya. Rere mengaku pekerjaannya kini lebih fleksibel dibandingkan dulu menjadi pramugari. Dirinya dan suami harus bisa mengatur manajemen. Bagaiamana mengembangkan usaha ini lebih besar lagi.

"Yang membedakan ketika usaha, adalah semua diatur sendiri, kalau di Pramugari kan tinggal mengikuti apa yang diajarkan atau diperintahkan," pungkasnya.

Editor : Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut