Ini 5 Pemain dengan Gaji Termahal di Dunia, Nomor 1 Bikin Bikin Heboh

Ilham Sigit
Pemain dengan gaji termahal di dunia akan dikupas di artikel ini. Gaji pemain-pemain ini mencapai puluhan miliar per pekannya, salah satunya Mbappe. (Foto: REUTERS)

4. Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo (Foto: REUTERS/Marcelo Del Pozo)

Selain statusnya sebagai megabintang, Cristiano Ronaldo merupakan sosok yang sangat dihormati di Manchester United. Bagaimana tidak? Ronaldo merupakan pemain senior Man United yang sudah mencicipi gelar-gelar bergengsi di era Sir Alex Ferguson, seperti Liga Champions dan Liga Inggris.

Setelah melanglangbuana di Spanyol dan Italia, Ronaldo kembali ke Man United pada musim panas 2021 silam. Pemain berjuluk CR7 itu disambut layaknya raja lantaran sudah menjelma menjadi pemain yang lebih besar berkat kesuksesan bersama Real Madrid dan Juventus, baik kolektif maupun individu.

Pengaruhnya di Man United membuat Ronaldo diganjar gaji 481 ribu Poundsterling atau Rp8,6 miliar per pekan. Tentu angka yang amat fantastis.

3. Neymar

Striker Brasil, Neymar. (Foto: REUTERS/Kim Hing-Ji)

Neymar merupakan pemain berlabel bintang yang memiliki gaji senilai 606 ribu Poundsterling atau setara Rp10 miliar per pekan. Bukan tanpa sebab, pemain asal Brasil tersebut merupakan pemain dengan rekor transfer termahal saat ini.

Neymar diboyong PSG dari Barcelona dengan mahar 190 juta Poundsterling atau setara dengan Rp3 triliun. Tentu angka yang tidak masuk akal.

Angka-angka fantastis tersebut diharapkan dapat menjadi motivasi Neymar untuk membawa PSG mencapai target yang belum pernah dicapai, yakni juara Liga Champions. Namun sayang, Neymar belum mampu memenuhi harapan tersebut.

Editor : Putra

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network