MENGENAL orang Limun di Indonesia yang menurut cerita legenda merupakan penghuni kota gaib di Padang 12, Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat. Tapi, makhluk ini disebut-sebut hanya bisa dilihat oleh orang yang memiliki kemampuan khusus saja.
Dalam cerita rakyat digambarkan bahwa Padang 12 merupakan padang rumput yang luasnya mencapai 12 km dan kawasan itu dihuni orang Limun atau ‘orang kebenaran’. Orang Limun bisa terlihat ketika mereka memperlihatkan diri.
Orang Limun digambarkan wujudnya hampir sama dengan manusia pada umumnya. Perbedaannya adalah orang Limun tidak memiliki belahan di bagian bawah hidung dan atas bibir.
Sebagian masyarakat percaya kalau orang Limun adalah keturunan dari malaikat Harut dan Marut, sehingga orang Limun memiliki sifat yang suci dan taat beribadah.
Orang-orang juga mempercayai jika bangsa Limun adalah jin Muslim yang telah mendiami Padang 12 sejak ratusan bahkan ribuan tahun yang lalu.
Dikisahkan juga jika orang Limun memiliki kehidupan sehari-hari layaknya manusia biasa. Mereka menjalani kehidupan yang mewah di Padang 12. Kota tersebut kabarnya memiliki wilayah yang bersih, nyaman, indah, serta mewah.
Editor : Putra
Artikel Terkait