Mengenal Orang Limun, Penghuni Kota Gaib di Indonesia

Destriana Indria
Ilustrasi kota gaib (Foto: Travel triangle)

MENGENAL orang Limun di Indonesia yang menurut cerita legenda merupakan penghuni kota gaib di Padang 12, Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat. Tapi, makhluk ini disebut-sebut hanya bisa dilihat oleh orang yang memiliki kemampuan khusus saja.

Dalam cerita rakyat digambarkan bahwa Padang 12 merupakan padang rumput yang luasnya mencapai 12 km dan kawasan itu dihuni orang Limun atau ‘orang kebenaran’. Orang Limun bisa terlihat ketika mereka memperlihatkan diri.

Orang Limun digambarkan wujudnya hampir sama dengan manusia pada umumnya. Perbedaannya adalah orang Limun tidak memiliki belahan di bagian bawah hidung dan atas bibir.

Sebagian masyarakat percaya kalau orang Limun adalah keturunan dari malaikat Harut dan Marut, sehingga orang Limun memiliki sifat yang suci dan taat beribadah.

Orang-orang juga mempercayai jika bangsa Limun adalah jin Muslim yang telah mendiami Padang 12 sejak ratusan bahkan ribuan tahun yang lalu.

 

Dikisahkan juga jika orang Limun memiliki kehidupan sehari-hari layaknya manusia biasa. Mereka menjalani kehidupan yang mewah di Padang 12. Kota tersebut kabarnya memiliki wilayah yang bersih, nyaman, indah, serta mewah.

Orang dengan kemampuan khusus yang berkesempatan melihat penghuni Padang 12 meyakini jika kendaraan mewah seperti Ferrari dan Roll Royce merupakan kendaraan yang biasa ada di sana. Tak hanya itu, Orang Limun juga menghuni rumah-rumah mewah dan memiliki pesawat pribadi.

Kabar yang beredar secara turun menurun menceritakan jika Orang Limun memiliki aktivitas yang sama seperti manusia. Mereka pun melakukan aktivitas jual beli ke pasar. Bedanya mereka menggunakan kunyit sebagai alat tukar. Kulit tersebut diyakini bisa berubah menjadi emas keesokan harinya.

Meski keberadaan orang Limun dan Padang 12 masih simpang siur dan belum ada bukti kuat akan eksistensinya, namun banyak orang yang mempercayai akan kisah gaib tersebut.

Editor : Putra

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network