Viral di Medsos, Emak-emak di Pukuli Oknum Polisi

Erwin Pratama
Video yang memperlihatkan seorang oknum polisi memukul emak-emak di Pinrang. (tangkapan layar)

PINRANG, iNews.id - Sebuah video viral yang memperlihatkan seorang oknum polisi memukul seorang emak-emak. Kejadian di dalam video tersebut terjadi di Desa Waetuoe, Kecamatan Lanrisang, Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan.

Dalam video yang viral di medias sosial, tampak terlihat oknum polisi belakangan diketahui berinisial Aipda S anggota Polsek Mattiro Bulu itu mengenakan celana dan sapatu dinas, serta kaos hitam, mencekik leher emak-emak yang bersandar di sebuah dinding seng di sebuah kolong rumah.

Kemudian, terlihat Aipda S memarahi wanita itu. Setelah beberapa saat, dorongan disertai pukulan melayang dari tangan oknum polisi tersebut.

Seorang warga yang mengetahui itu sempat melerai, namun oknum polisi tersebut tetap melanjutkan aksinya.

Diduga, kejadian ini terjadi karena masalah ikan yang diambil oleh emak-emak ini di sebuah empang milik oknum polisi itu.

Terkait dengan kejadian itu, Kapolres Pinrang AKBP Mohammad Roni membenarkannya. 

"Kejadian terjadi pada hari Kamis lalu, dan viral di media sosial, kami baru mengetahuinya setelah ada beberapa warga yang mengirimkan video tersebut," ujarnya saat dikonfrimasi melalui sambungan telepon.

Dia mengatakan bahwas sudah memanggil kedua belah pihak ke kantor Polres Pinrang untuk dimintai keterangan.

"Saat ini, oknum polisi yakni anggota Polsek Mattiro Bulu berinisial Aipda S bersama korban telah kami panggil ke Polres Pinrang," ungkapnya.

Setelah kejadian itu, Roni menegaskan akan menindak tegas anggotanya yang terlibat kejadian tersebut.

"Kami akan menindak tegas, dan untuk kejadian ini masih dalam proses," pungkasnya.

 

 

 

 

tayang di https://sulsel.inews.id/berita/viral-video-oknum-polisi-pukul-emak-emak-di-pinrang?_ga=2.213100308.1641729625.1646399457-1SSlMs5P-ZsLfprzSD3hSiTODMGRWVLJs77KKU0nZ5fGuggWRAripZwB7Jt6BA2J

Editor : Putra

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network