Hujan Deras Membuat Ruas Jalan di Pacitan Tergenang Banjir

Putra
Hujan deras membuat air meluap karena drainase tidak mampu menampung debit air (foto; iNews.id/Putra)

PACITAN, iNews.id - Akibat hujan deras sejumlah ruas jalan di Kabupaten Pacitan pada hari Senin (26/9) siang tergenang air. Untuk wilayah yang terdampak banjir ini hanya di sekitar kota saja.

"Hujannya sejak tadi malam, cuma derasnya baru tadi pagi," kata salah satu warga Pacitan, Suci Oktavia, Senin siang. 

Banjir mulai meluap ke jalan mulai pukul 10.00 WIB. Menurut Suci, Intensitas hujan yang tinggi sehingga membuat saluran dan drainase tidak mampu menampung debit air sehingga meluap.

"Di Kelurahan Pucang Sewu sudah langganan, selokannya mengalami pendangkalan," ungkapnya. 

Sementara itu Kalaksa BPBD Pacitan, Erwin Andriatmoko mengungkapkan bahwa luapan air yang menggenangi jalanan di seputaran Pacitan kota saat ini sudah mulai surut. Sebelumnya, luapan air hampir merata di ruas jalan kota. 

"Intensitas hujan mulai pagi tadi hingga siang tinggi, namun ini sudah mulai mereda," katanya. 

Luapan air di selokan-selokan ini, kata Erwin karena permukaan air laut yang naik. Sehingga air hujan yang berada di selokan itu belum bisa langsung masuk laut. Menurutnya, pas hari ini perlu waktu, disaat hujan mereda, air yang menggenangi jalan sudah mulai surut. 

"Permukaan air laut naik, jadi tidak bisa langsung mengalir ke laut. Saat hujan sudah mulai mereda, luapan air yang ada di jalan juga mulai surut. Saat ini masih ada sedikit yang banjir, di daerah barat Pacitan Kota," pungkasnya. 

Editor : Putra

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network