Erick Thohir, Raffi Ahmad hingga Ratu Tisha Ajukan Pengurus PSSI

Putra
Erick Tohir hingga Ratu Tisha mencalonkan diri sebagai pengurus PSSI (foto: istimewa)

JAKARTA, iNewsPonorogo.id - Paska dikabarkan akan menggelar Kongres Luar Biasa (KLB), sejumlah tokoh hingga artis melakukan pengajuan untuk menjadi pengurus PSSI. Diantara yang mencalonkan adalah Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir resmi jadi calon Ketua Umum PSSI 2023-2027.

Dia sudah menyerahkan formulir pendaftaran ke Kantor PSSI di GBK Arena, Minggu (15/1/2023). Erick Thohir tiba di GBK Arena pada pukul 10.40 WIB telat 10 menit dari jadwal awal. Para pendukung mantan pemilik Inter Milan itu sudah menunggu kedatangannya.

Dalam kumpulan pendukung itu terlihat pemilik RANS Nusantara FC Raffi Ahmad Pemilik Persis Solo Kaesang Pangarep perwakilan Persib Bandung Teddy Tjahjono dan Pemilik FC Bekasi City Atta Halilintar.

Ratu Tisha resmi mencalonkan diri jadi Wakil Ketua Umum PSSI. Dia mengembalikan berkas pendaftaran ke Kantor PSSI di GBK Arena, Minggu (15/1/2023).

Mantan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI itu tiba GBK Arena pukul 11.02 WIB dengan didampingi beberapa voters. Perempuan 47 tahun itu mengenakan jaket merah dipadukan dengan baju putih.

Ratu Tisha langsung menuju ke lantai 6 GBK Arena didampingi beberapa voters. Di sana dia menyerahkan berkas dan formulir pendaftaran.

Kabarnya, Ratu Tisha mendapatkan dukungan voters di antaranya dari PSIM Yogyakarta, Sulut United, Persekat Tegal, Aprov Maluku, Asprov Banten, Perserang. Namun, dia tidak memberikan angka pasti voters yang mendukungnya.

Editor : Putra

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network