Mencicipi Nasi Pecel Legendaris Bu Parti Magetan, Rasanya Menggoyang Lidah

Putra
Nasi Pecel Bu Parti Magetan yang legendaris foto: istimewa

MAGETAN, iNewsPonorogo.id - Kuliner nasi pecel ternyata bukan dikenal berasal dari Madiun maupun Ponorogo, atau daerah lainnya. Dikabupaten Magetan ternyata juga makanan sederhana ini juga sangat populer.

Kabupaten Magetan merupakan kabupaten paling barat di Jawa Timur yang berbatasan langsung dengan Jawa Tengah. Magetan memiliki begitu banyak wisata kuliner nasi pecel atau masyarakat setempat menyebutnya sego pecel, yang wajib dikunjungi, salah satunya Pecel Bu Parti.

Pecel legendaris yang terletak di kota Magetan ini telah terkenal di mata pecinta kuliner. Terbukti, pecel yang berdiri sejak puluhan tahun lalu ini telah membuka berbagai cabang di beberapa tempat.

Tak hanya rasa yang begitu nikmat di mulut, pecel ini juga tergolong sangat murah dengan harga mulai dari Rp. 6000 saja.

Pecel Bu Parti menghadirkan perpaduan antara sayuran segar dan sambal kacang yang begitu nendang. Tak terlalu pedas dan tak terlalu manis. Rasa yang seimbang membuat mulut tergoda untuk menambah lagi.

Untuk menu lauk pauk, semua lengkap tersedia di sini. Mulai dari ikan kali, ayam, telur dadar, daging, tahu goreng, tempe goreng, dan lain sebagainya. Tak hanya itu, di sini juga disediakan aneka minuman, diantaranya dawet, es campur, dan varian lainnya.

Editor : Putra

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network