PONOROGO, iNewsPonorogo.id - Seorang pemuda, bernama Rustamaji (37) warga Desa Campurejo, Kecamatan Sambit, Ponorogo, ditemukan tewas di dalam sumur dengan kedalaman mencapai 10 meter.
Penemuan korban, yang merupakan warga desa setempat ini, diketahui pertama kali oleh pemilik Bayu Ichwan Nurcahyo. Dimana saat itu ia hendak mencuci piring di sumur belakang rumahnya, namun curiga karena air dari sumur mengeluarkan bau tak sedap.
Bayu baru mengetahui jika terdapat jasad korban di dalam sumur berdiameter satu meter miliknya, setelah mengecek sumur menggunakan alat penerangan.
“Kemarin masih ada. Sering di situ kadang-kadang, cuci tangan atau apa. Kemungkinan nyebur atau kecebur, kurang tahu saya,” ungkap Bayu.
Pada saat ditemukan, kondisi jenazah sudah mengeluarkan bau tak sedap serta terdapat darah diduga akibat luka benturan di tubuh.
Proses evakuasi jasad korban melibatkan petugas gabungan dari TNI, Polisi serta BPBD Ponorogo.
“Evakuasi korban dadi kedalaman sumur kurang lebih 15 meter. Informasi dari warga sudah hilang dua hari,” pungkas Agung Prasetyo, Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Ponorogo.
Belum diketahui pasti penyebab tewasnya pemuda yang diduga memang mengalami depresi. Sementara polisi masih mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi.
Editor : Putra
Artikel Terkait