JAKARTA, iNewsPonorogo.id - Doa jeda shalat tarawih berikut ini perlu untuk diamalkan umat Muslim. Shalat sunnah muakkad satu ini, merupakan shalat yang biasa dilakukan di bulan Ramadhan.
Menurut Jayana (2018), dalam bukunya yang berjudul Adab dan Doa Sehari-hari untuk Muslim Sejati, shalat tarawih merupakan shalat sunnah yang dikerjakan dengan 8 rakaat (4 salam), 10 rakaat (5 salam), atau 20 rakaat (10 salam). Ditambah dengan shalat witir 3 rakaat.
Di dalam buku Seri Fiqih Kehidupan 3: Shalat, karya Sarwat menjelaskan para ulama sepat jika di sela-sela shalat tarawih disyariatkan untuk duduk beristirahat.
Adapun, mengenal hal itu hikmah dari duduk istirahat biasanya karena imam memperlama bacaan ayat-ayat Al-Qur'an dalam posisi berdiri. Agar tidak terlalu lelah, setiap empat rakaat disunnahkan untuk duduk istirahat sejenak.
Doa Jeda Shalat Tarawih
Di saat duduk istirahat sejenak, Muslim disunnahkan untuk mengamalkan beberapa bacaan surat. Dikutip dari berbagai sumber, Selasa (19/3/2024), berikut doa jeda shalat tarawih.
1. Membaca Kalimat Syahadat
Kalimat syahadat bisa diucapkan 1-3 kali.
Arab:
أَشْهَدُ أَنْ لَا إِلَهَ إِلَّا الله
Latin:
Asyhadu an laa ilaaha illallahu.
Artinya:
“Aku bersaksi bahwa tiada Tuhan selain Allah.”
Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta
Artikel Terkait