PONOROGO, iNewsPonorogo.id - Guna mengurangi jejak karbon dan mendukung penggunaan energi terbarukan, berbagai upaya dilakukan, salah satunya dengan memanfaatkan tenaga surya dan program Renewable Energy Certificate (REC).
“Kita segera bersama-sama PLN merealisasikan penggunakan listrik dari energi terbarukan. Misalnya pada PJU yang akan dibangun, dan di gedung perkantoran lingkup Pemkab Ponorogo,” kata Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko saat penandatangan MoU dengan PT PLN UP3 Ponorogo, terkait program Renewable Energy Certificate (REC).
Lanjutnya, Sugiri menambahkan bahwa peralihan menuju listrik bersumber dari energi terbarukan juga diaplikasikan pada pengairan persawahan.
“Memperluas listrik masuk sawah dari energy baru terbarukan juga diharapkan bisa mengurangi biaya yang harus dikeluarkan petani,” terangnya.
Editor : Putra
Artikel Terkait