PONOROGO, iNewsPonorogo.id - Akibat hujan deras yang mengguyur Kabupaten Ponorogo, membuat sejumlah wikayah terendam banjir, salah satunya yang berada di jalan Niken Gandini, masuk Kelurahan Setono, Kecamatan Jenangan, setinggi lutut orang dewasa.
"Air mulai naik sejak jam 6 sore tadi. Hujan deras lebih dari dua jam," ungkap Razaq, salah satu warga sekitar,
Sementara itu, Kapolsek Jenangan Iptu Amrih Widodo menjelaskan bahwa banjir kemungkinan akibat meluapnya air sungai setelah hujan deras yang mengguyur sejak sore hari.
"Memang ada beberapa titik yang mengalami banjir, yaitu dikelurahan Setono dan Kelurahan Singosaren," pungkas Amrih.
Sejumlah tim dari BPBD Ponorogo menyiagakan perahu karet guna melakukan evakuasi warga yang rumahnya terdampak banjir.
Banjir tidak hanya merendam wilayah Kecamatan Jenangan, namun juga di wilayah kota dan juga di Kecamatan Siman, serta Kecamatan Sampung.
Editor : Putra
Artikel Terkait