get app
inews
Aa Text
Read Next : Viral Crazyrich Sumenep Nikahi Gadis Cantik, Maharnya Rp1 Miliar dan Mobil Mewah,

Yuk Intip Mobil Tercanggih Dirakit di Indonesia, Begini Wujudnya

Jum'at, 29 Juli 2022 | 06:32 WIB
header img
Ilustrasi mobil (freepik)

PERKEMBANGAN teknologi semakin hari kian pesat. Tak heran jika saat ini banyak bermunculan mobil-mobil dengan teknologi yang canggih yang dapat memberikan kenyamanan ekstra saat berkendara.

Salah satu mobil canggih yang sukses menyabet tiga gelar sekaligus adalah Hyundai IONIQ 5. Mobil listrik ini meraih penghargaan World Car of the Year 2022, World Electric Vehicle 222, dan World Car Design 2022.

Penghargaan didapat dari ajang World Car Awards setelah mengalahkan 28 kontestan lainnya. Dengan diperoleh melalui penilaian enam pakar dari Prancis, Jerman, Jepang, Inggris dan Amerika Serikat.

Nah menariknya, mobil canggih ini diproduksi di pabrik Hyundai di Cikarang, Jawa Barat. Mobil menorehkan sejarah di industri otomotif Tanah Air karena menjadi mobil listrik murni (Battery Electric Vehicle) pertama yang diproduksi secara massal di Indonesia.

Editor : Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut