get app
inews
Aa Text
Read Next : Mengintip Isi Museum dan Galeri SBY-ANI Pacitan, Diresmikan 17 Agustus 2023

Rekomendasi Hasil Investigasi TGIPF Tragedi Kanjuruhan Bakal Diserahkan Presiden Pekan ini

Selasa, 11 Oktober 2022 | 17:54 WIB
header img
Menko Polhukam Mahfud MD sebut TGIPF selesai pekan ini. (Foto dok Kemenko Polhukam).

JAKARTA, iNews.id -  Setelah dilakukan investigasi dan penyelidikan Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) hari ini terakhir memintai keterangan berbagai pihak dalam investigasi tragedi Kanjuruhan. Kemudian nantinya rekomendasi bakal diserahkan ke Presiden.

Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD, mengatakan TGIPF sudah seminggu lebih bekerja menginvestigasi tragedi Kanjuruhan.

"Hari ini adalah hari terakhir untuk meminta keterangan dari pihak-pihak yang dibutuhkan oleh TGIPF," kata Mahfud di kantor Kemenko Polhukam, Jakarta Pusat, Selasa (11/10/2022). 

Setelah ini, kata Mahfud, timnya akan segera melakukan analisis dan menyusun kesimpulan, serta rekomendasi yang bakal diserahkan ke Presiden Joko Widodo (Jokowi). 

"Tim akan segera melakukan analisis sekaligus menyusun kesimpulan dan rekomendasi sehingga diharapkan laporannya bisa saya serahkan kepada Bapak Presiden pada hari Jumat pekan ini," ucapnya. 
 

 

artikel ini telah tayang di iNews.id dengan judul: https://www.inews.id/news/nasional/tgipf-serahkan-kesimpulan-dan-rekomendasi-tragedi-kanjuruhan-ke-jokowi-pekan-ini

Editor : Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut