JAKARTA, iNews.id – Kembali media sosial dengan video viral harga segelas es teh tawar Rp150 ribu buat kaget pembeli dan mengundang beragam komentar netizen.
Dilansir Instagram @Giladiskon, Minggu (16/10/2022) Restoran Sofia yang terletak di Jakarta menjual sebuah es teh tawar dengan harga Rp150 ribu. Harga ini berbeda dengan harga es teh tawar yang biasa ditemukan di restoran Indonesia lainnya.
Seorang pegawai restoran tersebut mengaku bahwa regular iced tea atau es teh tawar yang dijualnya terbuat dari Kaya Tea yang berasal dari Kanada.
“Kaya Tea sih kita pakainya. Kita dari Kanada itu tehnya kak,” jawab seorang pegawai restoran saat ditanya seorang pembeli.
Menurut pembeli sekaligus pembuat video, rasanya sama seperti es teh tawar pada umumnya.
“Gua enggak bohong, rasanya kayak es teh tawar, biasa aja,” tulisnya dalam sebuah video.
Adapun unggahan video ini telah dihujani beragam tanggapan netizen.
“Kaya Tea itu teh organik dan harganya memang mahal,” tulis akun @clemira.s.a.
“Mending buat beli gula, dapat 10 kg, bikin sendiri es teh,” komentar @hsntn.ns.
artikel ini telah tayang di Okezone dengan judul: https://economy.okezone.com/read/2022/10/16/320/2688050/viral-es-teh-tawar-rp150-ribu-netizen-mending-buat-beli-gula?page=2
Editor : Putra