get app
inews
Aa Read Next : Viral, Pemain Uzbekistan Menghirup Sesuatu Saat Lawan Timnas Indonesia U-23

Deretan Desa di Indonesia yang Berada Diatas Awan Wajib Untuk Dikunjungi

Senin, 07 November 2022 | 17:21 WIB
header img
Deretan desa diatas angin yang wajib dikunjungi (iSt)

JAKARTAiNewsPonorogo.id - Di Indonesia memang terkenal akan deretan desa di atas awan yang menyuguhkan keindahan alamnya. Tak hanya suasana yang indah namun juga memiliki keragaman budaya.

Salah satunya, desa yang dijuluki negeri di atas awan. Hamparan alam nan hijau berpadu dengan gulungan awan putih yang membentang cantik di depan mata, tentu akan membuat para wisatawan terpana dan terlena dengan keindahan beberapa desa di atas awan tersebut.

Terlebih, desa di atas awan ini lokasinya berada di ketinggian, membuat suasana di sekitar sangat sejuk dan tenteram.

Penasaran, di mana saja desa di atas awan yang indah mirip negeri dongeng? Berikut ulasannya.

1. Desa Sembungan, Jawa Tengah.

Desa ini merupakan salah satu desa tertinggi di Pulau Jawa, Desa Sembungan berada di ketinggian 2.105 mdpl. Desa di Wonosobo ini menyimpan segudang wisata alam bak surga seperti Bukit Sikunir, Curug Sikarim, Gunung Pakuwojo, Gunung Seroja, dan Telaga Cebong.

Dinamakan Desa Sembungan karena konon dulunya kawasan ini memang ditumbuhi oleh pohon sembung. Hamparan ladang persawahan, lembah-lembah nan hijau, dan telaga yang berada di tengah seakan-akan menyempurnakan keindahan alamnya.

Anda pun akan semakin takjub melihat perpaduan view awan putih dan perkebunan carica, sejenis pepaya gunung yang menjadi ciri khas Dataran Tinggi Dieng.

2. Kampung Lolai, Sulawesi Selatan.

Sulawesi selalu membawa fenomena alam yang indah. Salah satunya, kampung di puncak perbukitan dengan pemandangan yang sangt cantik yakni bernama Lolai.

Kampung Lolai ini dikenal sebagai Negeri di atas awan dari tanah Toraja. Destinasi ini sedang hits di media maupun sosial media.

Desa ini terletak di dataran tinggi, sehingga Anda bisa menyaksikan pemandangan yang super indah dari sini dan terdapat awan yang sangat indah sekali.

Selain pemandangannya yang memikat. Anda juga bisa menikmati budaya lokal yang sangat menarik sekali. 

Editor : Dinar Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut