get app
inews
Aa Text
Read Next : Banjir Melanda 4 Kecamatan di Ponorogo, Warga Terpaksa Diungsikan

Upgrade Kompetensi, Hisfarma Gelar Sarasehan Strategi Marketing Digital

Minggu, 28 Mei 2023 | 09:05 WIB
header img
Hisfarma menggelar sarasehan marketing digital foto: istimewa

PONOROGO, iNewsPonorogo.id - Guna meningkatkan kompetensi di era digital saat ini, Himpunan Seminat Farmasi Masyarakat (HISFARMA) korwil Ponorogo menggelar saresehan tentang strategi marketing di era digital. 

Bertempat di Jalan Thamrin Ponorogo, sebanyak 70 anggota yang tergabung dalam HISFARMA, mengikuti sarasehan ini. Dimana mereka ingin mengupgrade ilmu marketing dibidang farmasi online.

Didalam sarasehan ini, Adi Nugroho sebagai pembicara yang memang tidak hanya ahli dibidang marketing, tetapi juga terjun langsung dalam marketing digital.

“Pematerinya ini tahu betul, karena kebetulan istrinya seorang apoteker. Istrinya mengelola offline, sedang suaminya yang mengelola online,” kata Koordinator Wilayah HISFARMA korwil Ponorogo, Apt Nunik Eko Septary.

Lanjutnya, Nunik menambahkan bahwa jika sarasehankan ini diperuntukkan untuk HISFARMA. Mereka ada yang bekerja di apotek maupun klinik, ada juga owner dari beberapa apotek.

“Acara sharing pengetahuan tentang ilmu praktik marketing. Goalnya tentu meningkatkan omset,” terangnya.

Masih menurut Nunik, bahwa alasan kenapa dibikin sarasehan, karena menurutnya dengan saresehan ini lebih aplikatif. Jika misal dilakukan semacam seminar, maka cuma teori yang didapatkan.

“Kalau ini lebih aplikatif. Meningkatkan omset secara digital,” jelasnya.

Kegiatan semacam ini sudah sering dilakukan, agar semakin banyak hal yang didapat serta bisa mengikuti perkembangan zaman.

“Sekarang ke digital. Apotek di Ponorogo ada 70 dan harus semua mengikuti perkembangan, biar tidak kalah,” pungkasnya.

Editor : Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut