get app
inews
Aa Read Next : Viral, Pemain Uzbekistan Menghirup Sesuatu Saat Lawan Timnas Indonesia U-23

5 Tempat Terpopuler untuk Mencari Pesugihan

Minggu, 18 Juni 2023 | 13:53 WIB
header img
Tempat terpopuler untuk mencari pesugihan, salah satunya di Gunung Kawi foto: ilustrasi/istimewa

JAKARTA, iNewsPonorogo.id - Di Indonesia selain memiliki banyak tempat wisata alam yang luar biasa, juga dikenal punya banyak lokasi tempat mencari pesugihan. Bahkan pesugihan masih saja dipercaya oleh sebagian masyarakat.

Salah satu cara yang masih dilakukan oleh beberapa orang untuk menjadi kaya raya adalah dengan melakukan pesugihan.

Biasanya ritual pesugihan menggunakan sesajen atau tumbal lewat bantuan dukun dan makhluk halus untuk meminta agar bisa kaya raya. Mereka yang melakukan pesugihan akan pergi ke suatu tempat dan memuja kepada suatu benda.

Kebanyakan praktik pesugihan dilakukan di gunung-gunung tertentu. Dan di Indonesia sendiri ada gunung sakral yang dipercaya  sebagai tempat pesugihan.

Merangkum 5 tempat pesugihan terpopuler di Indonesia. Berikut ulasannya.

Gunung Lawu

Tempat pesugihan terpopuler di Indonesia yang pertama ada Gunung Lawu. Gunung yang berada di perbatasan Jawa Tengah dan Jawa timur ini memiliki tiga puncak.

IlustrasiGunung Lawu (Okezone.com/Bramantyo)

Ketiga puncak itu dianggap sebagai lokasi yang sangat sakral di Tanah Jawa. Sejarahnya, pada zaman dulu konon ketiga puncak tersebut dijadikan sebagai lokasi untuk bertapa.

Gunung Kawi

Gunung Kawi juga cukup populer sebagai lokasi pesugihan. Berlokasi di Malang, gunung ini dipercaya dapat membuat seseorang menjadi kaya raya setelah melakukan ritual. Bahkan Menariknya, Gunung Kawi dikenal hingga Asia Tenggara.

Biasanya ritual yang dilakukan di Gunung Kawi seperti, membakar dupa, bersemedi, hingga memberikan sesajen. Ritual ini juga dilakukan pada Jumat legi yang diperingati sebagai hari pemakaman Mbah Djoego dan tiap tanggal 12 bulan Suro.

IlustrasiGunung Kawi

Orang-orang yang melakukan ritual tersebut akan mendapat jimat berupa daun yang dipercaya dapat mendatangkan kekayaan.

Editor : Dinar Putra

Follow Berita iNews Ponorogo di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut