get app
inews
Aa Text
Read Next : Menikmati Sunset di Pantai Watu Karung Pacitan, Cocok Buat Libur Akhir Pekan

Deretan Wisata di Kota Bekasi, Cocok untuk Libur Akhir Pekan

Sabtu, 22 Juli 2023 | 07:09 WIB
header img
Deretan wisata di Bekasi yang cocok untuk libur akhir pekan, salah satunya Curug Parigi foto: istimewa

BEKASI, iNewsPonorogo.id - Deretan tempat wisata di Kota Bekasi sangat cocok untuk menjadi alternatif mengisi libur akhir pekan. Ada beragam tempat wisata yang bisa dijadikan tempat melepas penat usai bekerja.

Berbagai tempat wisata menarik untuk dikunjungi di Bekasi mulai dari taman, tempat bersejarah, wisata alam, sampai wisata kuliner.

Berikut tempat wisata di Bekasi 2023 yang menarik untuk dikunjungi.

1. Sabana Deltamas

Sesuai dengan namanya, Sabana Deltamas terdiri dari rerumputan yang lapang sehingga sangat cocok untuk melepas penat. Sabana Deltamas juga sangat cocok untuk menjadi lokasi foto pre-wedding.

Sabana Deltamas berada di Desa Hegarmukti, Cikarang Tengah, Kabupaten Bekasi.

2. Transera Waterpark

Transera Waterpark merupakan yaitu tempat wisata air bernuansa eksotis khas Afrika. Oleh sebab itu, taman wisata air ini cocok untuk menikmati permainan air.

Transera Waterpark berlokasi di daerah Tarumajaya, Bekasi.

3. Pantai Muara Gembong

Meski didominasi oleh pabrik, namun Bekasi juga memiliki pantai. Salah satunya adalah Pantai Muara Gembong. Selain memiliki pemandangan pantai yang indah, di tempat ini pengunjung juga bisa menikmati aneka kuliner seafood.

4. Pandai Bendera

Pantai Bendera. Berjarak 30 menit dari pusat kota, pantai ini menyajikan pemandangan alam indah yang masih jarang terjamah manusia.

5. Curug Parigi

Meski tidak terlalu tinggi, namun Curug Parigi ini membentang cukup lebar persis seperti air terjun Niagara di Amerika.

Curug Parigi berada di daerah Cikiwul, Bantargebang, Bekasi.

 IlustrasiCurug Parigi

6. Taman Buaya Indonesia Jaya

Seperti namanya, Taman Buaya Indonesia Jaya merupakan tempat penangkaran buaya yang disebut menjadi yang terbesar di Asia. Pengunjung dapat melihat proses penetasan buaya hingga memberi makan secara langsung.

Taman Buaya Indonesia berlokasi di Jl. Raya Serang – Cibarusah KM.3, Sukaragam, Serang Baru, Bekasi.

7. Danau Cibeureum

Danau Cibeureum memiliki luas sekitar 2 hektar dengan terdapat sebuah pulau kecil di tengahnya, sangat cocok untuk hunting foto.

Danau Cibeureum atau Situ Cibeureum berada di daerah Tambun, Bekasi.

 Ilustrasi 

8. Rumah Pohon Jatiasih

Tempat ini menyediakan berbagai rumah pohon yang cocok untuk bersantai bersama keluarga.

Lebih dari itu, di Rumah Pohon Jatiasih, pengunjung bisa menikmati alam sambil memancing di danau.

Rumah Pohon Jatiasih berada di Jl Raya Parpostel, Jatiasih, Bekasi.

9. Go! Wet Waterpark

Go! Wet Waterpark merupakan salah satu waterpark terluas di Indonesia. Wahana cukup lengkap dimana terdapat kolam obak, kolam malas, hingga aneka perosotan.

Go! Wet Waterpark berlokasi di Lambangjaya, Tambun Selatan

Editor : Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut