Logo Network
Network

Uang Jutaan Rupiah Berhamburan di Jalan Bikin Warga dan Pengendara Memungutinya

Putra
.
Senin, 18 September 2023 | 21:53 WIB
Uang Jutaan Rupiah Berhamburan di Jalan Bikin Warga dan Pengendara Memungutinya
Uang jutaan rupiah berhamburan di jalan foto: istimewa

MEDAN, iNewsPonorogo.id - Media sosial kembali dibuat heboh dengan video viral memperlihatkan uang senilai jutaan rupiah berhamburan di sebuah ruas jalan protokol, Kota Medan.

Hal ini membuat warga serta pengendara yang menyaksikan kejadian tersebut segera bergerak untuk membantu mengumpulkan dan mengembalikan uang tersebut kepada pemiliknya.

Peristiwa ini terjadi di Jalan Iman Bonjol, tepatnya di depan Bank Sumut dan Hotel Danau Toba di Kota Medan. Sejumlah uang pecahan seratus ribuan rupiah tersebar di jalan.

Dalam video, terlihat pemilik uang, yang saat itu sedang mengendarai sepeda motor, dibantu oleh warga dan pengguna jalan lain, berusaha mengumpulkan uang-uang yang berserakan di jalan tersebut.

Follow Berita iNews Ponorogo di Google News

Halaman : 1 2
Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.