Lanjutnya, Joko menambahkan bahwa pemilik toko, Basuki kaget ketika membuka toko sudah dalam kondisi acak-acakan.
“Meja kasir sudah terkuras uangnya. Rokok sejumlah 500 bungkus. Untuk uang Rp10 juta,” terangnya.
Usai mendapati uangnya raib, masih menurut Joko, pemilik toko lantas mengecek rekaman kamera cctv. Terlihat ada orang masuk pada Kamis (28/3/2024) pukul 23.56.
“Entah pakai tangga atau apa naik ke lantai 2. Dari informasi pemilik toko, jika lantai 2 tidak pernah dikunci,” jelasnya.
Pihak Polsek Sawoo masih terus berusaha mengungkap. Selain berbekal rekaman cctv toko korban juga cctv dititik yang lain.
“Hasil analisa sementara sepertinya orang sengaja menutupi wajah dengan kresek. Saat olah tkp juga ditemukan kresek merah yang digunakan pelaku,” pungkasnya.
Editor : Putra