get app
inews
Aa Text
Read Next : Arus Balik, Tercatat 23 Ribu Orang Meninggalkan Ponorogo Naik Bus

Ribuan Pemudik Berdatangan di Terminal Ponorogo

Sabtu, 30 April 2022 | 18:06 WIB
header img
Ribuan penumpang mulai memadati terminal Seloaji Ponorogo (foto; iNews.id Putra)

PONOROGO, iNews.id - Pemudik dari berbagai daerah terus berdatangan di Terminal Tipe A Seloaji, Kabupaten Ponorogo. Bahkn lonjakan sudah terjadi sejak H-5 Lebaran 2022.

“Sejak H-5 Lebaran lalu, jumlah penumpang yang turun di Terminal Seloaji sudah meningkat,” kata Kepala Satuan Pelaksana Terminal Tipe A Seloaji, Eko Hadi Prasetyo, Sabtu (30/4/2022).

Lanjutnya, Eko mengatakan dari data yang dia himpun, jumlah penumpang kedatangan terus meningkat, bahkan mencapai  dua kali lipat. Jika di H-5 kemarin sekitar 2000 orang, kini H-3 sudah mencapai 5000 orang.

Para pemudik ini baru tiba dari berbagai kota di Indonesia. Dari catatan Eko, pemudik bus Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP), yang paling mendominasi.

“Penumpang dari bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) tetap ada, naiknya bahkan tiga kali lipat, namun yang paling banyak masih didominasi penumpang bus AKDP,” terangnya.

Lonjakan penumpang ini imbas dari kebijakan Pemerintah Pusat yang memperbolehkan masyarakat pulang ke kampung halamannya. Mereka pasti ingin segera melepas kerinduan, sebab sejak pandemi Covid-19 melanda, selama dua tahun terakhir Pemerintah melarang untuk warga melakukan mudik.

Editor : Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut