get app
inews
Aa Read Next : 4 Tempat Wisata di Jogja yang Buka Saat Lebaran 2022

Omah'e Opa, Menikmati Pemandangan dari Atas Bukit dengan Keindahan Alam di Patean

Minggu, 22 Mei 2022 | 17:59 WIB
header img
Pengunjung menikmati pemandangan keindahan alam dari atas bukit di tempat wisata dan rekreasi Omah’e Opa Taman Donorejo Patean Kendal. (iNewsTV/Eddie Prayitno)

KENDAL, iNews.id - Satu lagi objek wisata di Kabupaten Kendal yang bisa menambah referensi menikmati keindahan alam dengan berbagai fasilitas. Objek wisata itu adalah Omah’e Opa  Taman Donorejo di Desa Sidodadi Patean.

Taman wisata dan rekreasi Omah’e Opa Taman Donorejo hari ini, Minggu (22/5/2022) resmi dibuka untuk kunjungan wisatawan dengan sejumlah wahana yang baru selesai dibangun.

Wahana yang ditawarkan di antaranya waterpark yang terdiri dari kolam ombak dan kolam arus, kolam renang semi olympic, ATV, flying fox, dan burma bridge, bioskop virtual reality, edufarm atau taman hidroponik, archery arena memanah), rumah joglo bale hargo serta spot selfie. 

“Yang menjadi daya tarik utama dalam pemandangan dari atas bukit dengan keindahan alam di Patean,” kata pemilik Omah’e Opa, Utomo Djohari Soepadmo.

Terdapat juga restoran tombo kencot  atau dalam bahasa Indonesia adalah obat lapar yang menyajikan menu makanan tradisional dan bisa menikmati kopi  dengan bahan baku kopi berasal dari UKM/UMKM Kendal.  

“Untuk kedai kopi kita sengaja memberdayakan kopi lokal asli dariUMKM Kendal dengan tujuan mengangkat produk Kendal semakin dikenal,” katanya.

Menurutnya, pariwisata merupakan potensi besar bagi pengembangan daerah di Indonesia. Dampak yang akan dirasakan dari pariwisata yaitu meningkatkan sumber pendapatan daerah, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dan dapat menjadi indikator ekonomi suatu wilayah.

“Dengan tujuan itulan Omah’e Opa Taman Donorojo sebagai destinasi baru  ingin menjadi bagian penambahan daya tarik wisata baru di Kendal,” ujarnya.

Dia berharap, kehadiran objek wisata ini dapat  mewujudkan Kendal menjadi suatu daerah pariwisata sesuai dengan  program dan cita-cita Kabupaten Kendal saat ini yakni Kendal menjadi pusat industri dan pariwisata unggulan.

Sementara dalam acara pembukaan, taman wisata dan rekreasi Omah’e Opa Taman Donorojo mengambil tema Our Hope  yang merupakan harapan  siapapun yang menyaksikan  turut bersuka cita, ceria dan bergembira.  

Pembukaan dimeriahkan  lomba lari jalan raya 5 km memperebutkan total hadiah Rp9 juta. Selain itu lomba fashion show pesona batik nusantara, , senam zumba. 

Tempat wisata ini memiliki luas  17 hektare dengan kapasitas 10.000 pengunjung ini awalnya gunung-gunung kecil dan bukit-bukit perkebunan dengan berbagai macam variasi tumbuh-tumbuhannya. 

Editor : Dinar Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut