get app
inews
Aa Read Next : Menegangkan, Akibat Gempa Tuban Jembatan Suramadu Bergoyang Bikin Takut Pengendara

Jembatan Kedung Ombo Ponorogo, 7 Bulan Ambrol Tidak Kunjung Diperbaiki

Sabtu, 28 Mei 2022 | 21:11 WIB
header img
Kondisi jembatan akses Kecamtan Jenangan Menuju Telaga Ngebel yang ambrol (foto; iNews.id/Putra)

PONOROGO, iNews.id - Kondisi jembatan Kedung Dowo penghubung Kecamatan Jenangan dan Ngebel ini, semakin parah, Pasalnya, kendati 7 bulan lamanya ambrolnya jembatan namun hingga kini belum juga diperbaiki Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ponorogo.

Bahkan kini, kerusakan jembatan semakin membesar, dan hampir memakan separo badan jalan. Hal ini membuat warga memasang dahan pohon guna menandai lubang agar pengendara yang lewat menjadi tahu.

Yaskin (48) warga setempat, jembatan yang berada di Desa/Kecamatan Jenangan yang juga merupakan jalur utama menuju Telaga Ngebel ini ambrol sejak 7 bulan lalu. Awalnya lubang hanya sebesar 50 centimeter.

“Karena semakin besar akibat tergerus air, untuk kendaraan yang melintasi jembatan harus bergantian,” Kata Yaskin Sabtu (28/05/2022).

Lanjutnya, Yaskin mengaku, bila malam lubang dibagian barat jembatan ini sangat berbahaya, lantaran minimnya penerangan di lokasi ini. Guna mengantisipasi jatuhnya korban, ia pun berinisiatif memasang lampu.

"Saya kasih lampu, biar kelihatan lubang ini. Soalnya kalau malam gelap, dan bahaya bagi pengendara," imbuhnya.

Masih menurut Yaskin, Ia berharap, Pemkab segera memperbaiki jembatan Kedung Dowo ini, agar tidak semakin besar dan kerusakan semakin parah.

"Semoga segera diperbaiki soalnya bahaya, dan sewaktu-waktu bisa jatuh korban," pungkasnya.

Editor : Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut