Sri Lanka Keadaan Darurat, Presiden Gotabaya Kabur ke Luar Negeri

Anton Suhartono
Para pemimpin gerakan protes di Sri Lanka menyatakan akan tetap menduduki kediaman presiden dan perdana menteri sampai mereka mundur dari jabatan. (Foto: Al Jazeera)

NEW DELHI, iNews.id - Sri Lanka dalam kondisi darurat. Presiden Sri Lanka, Gotabaya Rajapaksa, kabur ke luar negeri pada Rabu (13/7/2022) pagi beberapa jam sebelum dia akan mengundurkan diri dari jabatannya. 

Seorang pejabat imigrasi mengatakan, Rajapaksa, istri, dan dua pengawalnya pergi ke luar negeri dengan pesawat Angkatan Udara Sri Lanka.

Menurut seorang sumber pemerintah, Rajapaksa berangkat ke Male, ibu kota Maladewa. Dia kemungkinan besar akan melanjutkan perjalanan ke negara Asia lainnya dari sana, kata sumber itu.

Sementera itu, Perdana Menteri Sri Lanka Ranil Wickremesinghe mengumumkan, keadaan darurat nasional, Rabu (13/7/2022). Dia kini berstatus penjabat presiden karena Gotabaya Rajapaksa kabur ke luar negeri.

"Perdana menteri sebagai penjabat presiden telah mengumumkan keadaan darurat (di seluruh negeri) dan memberlakukan jam malam di provinsi bagian barat," kata Dinouk Colombage, juru bicara Wickremesinghe, dikutip dari Reuters.

Presiden Sri Lanka Rajapaksa melarikan diri ke luar negeri Rabu (13/7/2022). Sesuai janji, dia akan mengumumkan pengunduran diri hari ini.

Seorang sumber pemerintahan mengatakan Presiden telah berada di Male, ibu kota Maladewa pada Rabu pagi. Namun Maladewa kemungkinan besar bukan tujuan utamanya. Beberapa pejabat sebelumnya mengatakan Presiden ingin kabur ke Dubai, Uni Emirat Arab.

Editor : Dinar Putra

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network