Effendi juga berencana bertemu Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman. Namun, pesan singkat Effendi belum direspons Dudung.
"Ke Pak Dudung belum direspons, saya sudah minta waktu saya akan hadir sendiri," ujar Effendi.
BACA JUGA:
KSAD Jenderal Dudung Mutasi 264 Pamen, Ada 4 Dandim Diganti
Dia menyatakan langkah ini sebagai upaya pertanggungjawaban atas pernyataannya yang telah menuai reaksi dari prajurit TNI. Menurutnya, upaya membangun komunikasi ini akan terus dilakukan.
"Sekali lagi misi saya datang untuk meminta maaf," kata Effendi.
Editor : Putra
Artikel Terkait