Daftar Top Skor Piala Dunia 2022, Kylian Mbappe yang Terbanyak

Reynaldi Hermawan
Kylian Mbappe jadi top skor sementara Piala Dunia 2022. (Foto: Reuters)

DOHA, iNewsPonorogo.id - Selain lolos masuk dalam babak perempat final, Prancis juga menempatkan mesin mencetak golnya Kylian Mbappe sebagai top skor sementara Piala Dunia 2022. Perolehan Mbappe jauh dari kapten Argentina Lionel Messi.

Selama pertandingan Mbappe mencetak dua gol dalam kemenangan 3-1 Les Bleus atas Polandia di babak 16 Besar, Minggu (4/12/2022) malam WIB. Bintang Paris Saint-Germain itu menyarangkan bola menit ke-74 dan 90+1.

Brace tersebut membuat Mbappe berada di jalur terdepan perebutan Sepatu Emas Piala Dunia 2022. Kini winger berusia 23 tahun itu sudah mengoleksi lima gol.

Dia menjauhi kejaran Messi yang mencetak tiga gol. Selain La Pulga, ada beberapa pemain lainnya juga sudah menorehkan gol yang sama yaitu Alvaro Morata (Spanyol), Cody Gakpo (Belanda), Olivier Giroud (Prancis), Marcus Rashford (Inggris), Bukayo Saka (Inggris).

Namun perebutan gelar top skor Piala Dunia 2022 belum selesai. Mbappe masih berpeluang disalip para pesaingnya.

Messi dan Argentina lolos ke perempat final Piala Dunia dan akan menghadapi Belanda yang diperkuat Cody Gakpo. Sedangkan Prancis jumpa Inggris di babak 8 Besar.

Morata dan Spanyol masih harus melalui babak 16 Besar melawan tim kuda hitam, Maroko, Selasa (6/12/2022) malam WIB.

Berikut daftar top skor sementara Piala Dunia 2022: 

5 - Kylian Mbappe (Prancis)

3 - Lionel Messi (Argentina), Alvaro Morata (Spanyol), Cody Gakpo (Belanda), Olivier Giroud (Prancis), Marcus Rashford (Inggris), Bukayo Saka (Inggris).

 

 

 

 

Artikel ini telah tayang di iNews.id dengan judul: Daftar Top Skor Sementara Piala Dunia 2022: Kylian Mbappe Jauhi Lionel Messi

 

 

Editor : Putra

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network