Pemilik roti canai "Dobu" Wakhid Ilham Firmansyah mengatakan usaha kuliner itu sengaja buka, karena belum banyak yang membuka Roti Canai.
“Saya buka sudah sekitar 1 tahun, dan relatif sudah banyak yang tahu,” pungkasnya.
Roti canai yang dijajakan memiliki tekstur lembut dan renyah. Kondisinya juga masih hangat, karena baru dimasak ketika ada pesanan pelanggan.
Selain menikmati roti canai, ditempat ini juga semakin lengkap dengan ditemani teh tarik yang jadi minuman andalan dari kedai tersebut. Harganya segelas cuma Rp4.000.
Editor : Putra
Artikel Terkait