PONOROGO, iNewsPonorogo.id - Ada banyak jajanan tempo dulu yang masih tetap eksis bahkan dicari banyak orang, karena cita rasa dan keunikannya. Selain itu sebagian dari mereka juga ingin bernostalgia saat zaman sekolah SD dulu.
Es Gabus mungkin menjadi jajanan yang sudah sangat jarang ditemui. Jajanan yang dulu di era tahun 90’an selalu ada di depan sekolah.
Nah bagi Anda yang ingin merasakan kembali es gabus tidak usah kuwatir, Anda bisa membuatnya sendiri dirumah, dan yang jelas sangatlah mudah.
Berikut bahan dan cara membuat es gabus, dikutip dari akun facebook @jajananrumahan;
Bahan:
-1bks Tepung Hun kwe
-150grm gula (kalau suka manis bisa di tambah takaran gulanya)
-900ml santan (pakai 1 kotak santan 200ml + air 700ml)
-1/2sdt garam
Cara Membuatnya:
1.campur semua bahan menjadi satu aduk sampai gula larut
2.Bagi adonan menjadi 2, masing-masing tambahkan pewarna sesuai selera
3. masak sebagian adonan sampai mengental, tuang ke dalam loyang
4.masak adonan ke dua sampai mengental , tuang ke atas adonan pertama
5. tunggu sampai dingin di suhu ruang, lalu masukan kulkas sampai agak mengeras, keluarkan lalu potong dan bungkus dengan plastik, masukan ke dalam freezer sampai menjadi Es.
Editor : Dinar Putra
Artikel Terkait