Meskipun terjadi insiden menakutkan tersebut manajemen Taman Ria Fair, yang mengelola pasar malam tersebut, tidak memberikan kompensasi kepada pengunjung.
Alasan yang diberikan oleh manajemen adalah karena tidak ada korban dan tidak ada pengunjung yang mengalami cedera dalam kejadian.
Unggahan video ini menjadi viral di media sosial dan mendapatkan perhatian netizen.
Salah satu komentar dari netizen, @rifa3sagitarius, menyatakan, "Dulu kalau ke pasar malam sering naik begitu. Tapi setelah lihat video ini... Jadi, nggak mau lagi naik begitu... Nanti... Trauma asli."
Sementara itu, @mrs.gebyar_angkoso menulis, "Ini alasan saya dan suami gak pernah izinin anak-anak naik ginian di pasar malam, keamanannya kurang, klo ada apa-apa belum tentu bertanggung jawab sepenuhnya, drpd ambil resiko mending gak usah nikmati kuliner jajanannya aja. Takdir gak ada yang tau, setidaknya gak ngeremehin."
Kejadian ini menjadi pengingat pentingnya keselamatan dalam wahana permainan dan perlunya kehati-hatian saat menikmati hiburan di pasar malam.
Editor : Putra
Artikel Terkait