PNS Tewas Membusuk Sudah 3 Hari di Dalam Rumah, Ditemani Anak Usia 10 Tahun

Ahmad Subekhi
Seorang perempuan ASN di Ponorogo ditemukan tewas di rumahnya foto: iNewsPonorogo.id/Putra

 PONOROGO, iNewsPonorogo.id - Seorang  PNS perempuan di Ponorogo, Jawa Timur, ditemukan meninggal dan membusuk di dalam rumahnya. Tubuhnya sudah berada di lokasi selama 3 hari, ditunggu oleh anak perempuannya yang berusia 10 tahun. Kejadian tragis ini terkuak setelah tetangga curiga dengan bau busuk yang menyengat dari dalam rumah.

Warga di Perumahan Pasadena, Kelurahan Tonatan, Ponorogo, digemparkan pada Jumat sore. Mereka menemukan korban Dwi Wahyu Retno yang juga PNS sekaligus pemilik rumah, sudah meninggal dan membusuk di dalam rumah. Anak perempuannya yang berusia 10 tahun lah yang menunggui jasadnya.

Penemuan mayat ini bermula dari curiga warga akan bau busuk yang tercium dari dalam rumah. Keingintahuan mendorong seorang warga untuk mengetuk pintu. Saat pintu dibuka oleh anaknya, ternyata sang korban sudah meninggal di atas kursi dengan kondisi tubuh yang sudah membusuk.

Diperkirakan korban telah meninggal selama tiga hari. Selama periode tersebut, anaknya yang masih duduk di kelas 3 SD setia menemani jenazah ibunya.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network