PONOROGO, iNewsPonorogo.id - Satlantas Polres Ponorogo, amankan sejumlah remaja usai kepergok melakukan balap liar di jalan masuk Desa Madusari, Siman. Tidak hanya itu kendaraan mereka juga sekedar diangkut, serta dilakukan penahanan.
Sedikitnya 37 kendaraan dan 60 anak yang diamankan. Mereka ada yang tengah adu balap serta yang menonton.
“36 pengendara dikenai ditilang lantaran tidak memiliki SIM, dan motor tidak sesuai standart. Rata-rata pelajar,” kara Kasatlantas Polres Ponorogo AKP Jumianto Nugroho.
Selain ditilang, setiap kendaraan tersebut bakal ditahan petugas dua bulan kedepan. Terlebih sebagian diantaranya juga mengunakan knalpot brong.
‘’Kami juga minta orang tua untuk mendampingi saat mengambil motor nanti,’’ terangnya.
Lanjutnya Nugroho menambahkan bahwa pihaknya memang terus intensifkan kegiatan razia, apalagi yang ikut balap liar, maupun knalpot brong.
‘’Masyarakat silahkan melaporkan bilamana mendapati adanya balap liar, nanti akan kami tindak langsung,’’ pungkasnya.
Editor : Dinar Putra
Artikel Terkait