Ledakan Petasan Kembali Rusak Rumah Warga di Ponorogo, Begini Kronologinya

Putra
Ledakan petasan rusak rumah warga di Ponorogo foto: iNewsPonorogo.id/Putra

Sementara itu polisi yang mendatangi lokasi langsung melakukan penyelidikan. Dari hasil pemeriksaan sementara didapati barang bukti berupa serpihan ledakan petasan, plastik parasut balon, serpihan genteng dan kaca. 

“Benar memang terjadi ledakan petasan dan mengenai atap rumah. Petasan itu jatuh dari balon udara dengan parasut, lalu meledak persis di atap rumah,” terang AKP Agus Wibowo, kapolsek balong. 

Polisi akan memburu para pelaku penerbang balon udara tanpa awak tersebut, untuk dimintai pertanggungjawaban. 

“Kemungkinan balon udara diterbangkan tidak jauh dari lokasi ledakan yang mengenai atap rumah warga tersebut,” pungkasnya.

Editor : Putra

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network