Denny Sumargo Bantah jadi Mualaf, Sebut Sering bikin Konten Muslim Sebatas Kebutuhan Konten Saja

Revie Wardhani
Denny Sumargo membantah isu menjadi mualaf. Foto: Dok iNews.id

JAKARTA, iNewsPonorogo.id - YouTuber Denny Sumargo membantah isu yang menyebutnya mualaf. Pria yang akrab disapa Densu itu menegaskan bahwa opini ini muncul dari komentar warganet terhadap sejumlah konten muslim yang sering dibuatnya.

Namun, Densu menanggapi santai komentar netizen yang menyebutnya akan mualaf. Dia menilai banyak warganet yang sayang padanya sehingga turut mengomentari aspek keyakinan beragama.

"Itu netizen. Netizen itu gue tahu mereka tuh sayang banget sama gue, terutama untuk kawan-kawan dari muslim," kata Denny Sumargo dikutip dari YouTube Need A Talk milik Atta Halilintar, Kamis (26/6/2024).

Mantan pebasket profesional itu menjelaskan alasannya sering membuat konten bernuansa muslim lengkap dengan busana syar'i. Dia mengatakan kalau itu hanya sebagai kebutuhan konten saja.

"Buat konten sebenarnya. Jadi kadang-kadang kalau tamu gue atau vibes-nya lebih ke arah yang muslim, gue kan juga pakai peci," ujarnya.

"Itu pun sudah gue obrolin sama ustadz Khalid, di mana apakah ini gue menyinggung atau nggak? Dan lebih ke positif sih. Karena kan gue artinya gue menghormati, kan it's ok. Gue sedang tidak berusaha untuk memanfaatkan," katanya.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network