Sementara itu Kepala BPBD Kabupaten Ponorogo, Jamus Kunto mengungkapkan bahwa Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Daerah harus menyiapkan pelayanan sebaik-baiknya. Supaya perjalanan mudik dan baliknya bisa aman, lancar dan tentunya bahagia.
"Jalur mudik di Kabupaten Ponorogo sudah dipetakan di masing-masing jalur jalannya. Ada jalur jalan nasional, provinsi dan kabupaten," kata Jamus.
Untuk pengamanan jalurnya, tentu sudah dikoordinasikan mulai dari Pemkab setempat melalui dinas-dinas terkait, TNI dan Polri. Jamus juga mengingatkan pemudik yang lewat jalur Ponorogo, untuk mewaspadai titik-titik jalan yang berpotensi terdampak tanah longsor.
"Untuk antisipasi itu, instansi terkait sudah menyiagakan alat berat jika sewaktu-waktu ada longsor. Selain itu juga menambah rambu-rambu peringatan agar pengendara yang mudik bisa lebih meningkatkan kewaspadaan di area potensi longsor tersebut," jelasnya.
Editor : Putra
Artikel Terkait