get app
inews
Aa Text
Read Next : Kucing Flow yang Dicekoki Miras Dihadirkan Dalam Sidang, Wajahnya Tampak Bingung

Ternyata Ini Alasan Kenapa Kucing Dipanggil 'Pus' Langsung Menoleh

Sabtu, 16 Juli 2022 | 07:18 WIB
header img
Alasan terbesar kenapa kucing dipanggil pus langsung menoleh (Foto: Instagram/@japanese_cats)

JAKARTA, iNews.id - Mungkin Anda pernah bertanya-tanya, apa sih alasan terbesar kenapa kucing dipanggil pus langsung menoleh? Seperti kita tahu, kucing merupakan salah satu hewan yang banyak dipelihara, termasuk di Indonesia.

Kucing merupakan hewan yang menggemaskan dan dapat menjadi penurut bila dilatih. Oleh karena itu, mereka selalu menoleh ketika dipanggil namanya. Bahkan, kucing-kucing liar pun bisa menoleh ketika dipanggil 'Pus'.

Kata 'Pus' sendiri sering digunakan ketika hendak memanggil kucing untuk mengelus atau memberinya makan. Biasanya, 'Pus' dipakai ketika memanggil kucing tak bernama atau kucing liar di jalan.

Lantas, apa sih alasan terbesar kenapa kucing dipanggil pus langsung menoleh? Ternyata, hal ini ada penelitiannya, lho! Fisiolog dan dokter asal Rusia Ivan Petrovich Pavlov pernah meneliti tentang produksi air liur anjing.

Dalam penelitian yang dinamakan Pavlov's Dog, dia menemukan suatu yang menarik. Ketika proses penelitian itu, Pavlov mencoba dengan membunyikan lonceng setiap kali ingin memberi makan anjing.

Anjing tersebut lalu merespon dengan mendekat pada Pavlov dan mengeluarkan air liur ketika disodorkan makanan.

Editor : Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut