get app
inews
Aa Read Next : Pendaki Pemula Wajib Tahu, Kenali 5 Istilah Saat Naik Gunung

Kawasan Bromo Diselimuti Embun Es, Suhu Ekstrem Capai 2 Derajat Celsius

Selasa, 26 Juli 2022 | 02:32 WIB
header img
Embun es menyelimuti kawasan Gunung Bromo, Jawa Timur. Suhu udara mencapai 2 derajat Celsius. (Foto: ist)

MALANG, iNews.id - Kawasan Wisata Gunung Bromo di area Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) dalam beberapa hari terakhir diselimuti embun es. Fenomena ini terjadi akibat adanya penurunan suhu udara yang cukup ekstrem.

Kepala Sub Bagian Data Evaluasi Pelaporan dan Hubungan Masyarakat Balai Besar TNBTS, Syarif Hidayat menyatakan, saat ini suhu udara di kawasan TNBTS mencapai kisaran 2 - 6 derajat Celsius. Fenomena frost ini muncul bisa dijumpai di kawasan TNBTS dengan ketinggian 500 mdpl ke atas.

"Embun es ini terjadi saat pagi hari, sebelum matahari terbit di sekitar Bromo dan Ranu Pani," ungkap Syarif ditemui di Universitas Brawijaya Malang.

Menurutnya, fenomena embun es kerap kali terjadi pada rentang waktu Juli hingga Agustus. Bahkan fenomena ini terjadi hampir setiap tahun dalam bulan-bulan tersebut. Maka dari itu pihaknya mengimbau pengunjung untuk mempersiapkan diri di tengah dinginnya suhu udara di kawasan Gunung Bromo.

"Seiring dengan adanya fenomena ini BB TNBTS menghimbau agar pengunjung mempersiapkan baju hangat yang memadai, seperti jaket dan sarung tangan. Kemudian makanan, minuman, dan obat-obatan untuk mengantisipasi kebutuhan fisik," tuturnya.

Prakirawan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika Stasiun Klimatologi Karangploso, Edythya Ferlani Wua mengatakan fenomena penurunan suhu itu hampir terjadi di seluruh Jawa Timur, yang disebabkan masuknya musim kemarau.

"Musim kemarau identik dengan hawa dingin karena angin timuran yang berasal dari Australia membawa udara dingin melewati Indonesia," ungkapnya.

Selain itu, awan di langit lebih sedikit atau cenderung cerah. Sehingga Tidak ada penghalang udara ke permukaan bumi. "Sebab awan ini sebenarnya berperan sebagai selimut di langit," ucapnya.

Ferlani menyebut, setiap tahun pada bulan Juli suhu minimumnya rendah atau dingin. Kondisi itu biasanya berlangsung hingga bulan September. 

"Suhu ini bisa jadi lebih dingin ketika bulan Agustus, karena bulan Agustus diperkirakan puncak musim kemarau," katanya.

Editor : Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut