get app
inews
Aa Read Next : Korupsi Pemotongan Insentif Pegawai BPPD, KPK Tetapkan Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Tersangka 

KPK Dapat Info Ada Dugaan Praktik Suap Masuk SMA Negeri

Senin, 22 Agustus 2022 | 21:19 WIB
header img
Ilustrasi suap (SINDOnews)

JAKARTA, iNews.id - Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Alexander Marwata mengaku mendapat kabar bahwa praktik suap dalam dunia pendidikan bukan hanya terjadi di perguruan tinggi. Ia mengantongi informasi bahwa praktik suap juga terjadi di tingkat Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN).

Berdasarkan rumor atau kabar yang diterima Alex -sapaan karib Alexander-, ada praktik dugaan suap penerimaan siswa untuk masuk SMA Negeri. Di mana, diduga ada upaya meloloskan siswa agar diterima di SMA Negeri tertentu dengan menyuap oknum pejabat sekolah.

"Sebetulnya bukan hanya perguruan tinggi loh. Dalam proses penerimaan siswa baru di SMA pun seperti itu rumornya," kata Alex di kantornya, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Senin (22/8/2022).

"Berapa kuota yang diterima secara online sebenarnya, tapi praktik sebenarnya kalau kita cek sebenarnya ada penambahan dari jumlah yang diterima secara online," sambungnya.

Alex menyatakan prihatin atas praktik dugaan suap yang terjadi di dunia pendidikan. Padahal, kata Alex, sekolah atau perguruan tinggi merupakan tempat untuk membentuk karakter budaya antikorupsi dan integritas.

"Tapi ternyata disusupi hal seperi itu. Makanya kami enggak berkecil hati, kami punya kedeputian pendidikan yang salah satu tujuannya adalah bagaimana kita bisa mendorong terciptanya budaya antikorupsi dan budaya integritas terutama di tataran pendidikan formal," terangnya.

"Mudah-mudahan enggak sebatas lips service, retorika, ketika kampus mengundang kami mengundang kami sosialiasi budaya antikorupsi, ternyata praktiknya masih ada," sambung Alex.

Editor : Dinar Putra

Follow Berita iNews Ponorogo di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut