Viral, Pesta Pernikahan di Atas Genteng Bikin Heboh Netizen
![header img](https://img.inews.co.id/media/600/files/networks/2022/11/08/86957_viral.jpeg)
JAKARTA, iNewsPonorogo.id - Pesta pernikahan di dalam gedung atau dalam ruangan mungkin sudah biasanya. Namun ini ada pernikahan yang unik hingga membuat viral dimedia sosial.
Bagaimana tidak? Pernikahan itu diadakan di atas genteng. Dalam video yang diunggah akun Tiktok @zoemakeup_15, terlihat sepasang suami istri duduk di pelaminan. Perempuan mengenakan dress pernikahan berwarna putih dengan atasan kepala memakai siger sunda.
Sedangkan pria tampak rapi mengenakan jas hitam formal yang menumpuk kemeja putih di dalamnya. Tak hanya berdua, mereka juga ditemani kedua orang tua yang duduk mendampingi di bagian kiri dan kanan panggung pelaminan.
Menariknya di sekeliling mereka adalah atap rumah tetangga. Pelaminan tersebut sejajar dengan deretan atap tersebut. "Wedding di gedung X. Wedding di atas genteng V," tulis caption video yang sudah disukai 42,8 juta viewer itu.
Fotografer pernikahan itu juga tampak berdiri di atas rumah warga untuk mengabadikan momen sakral tersebut. Bahkan pengambil video viral ini, bisa menggapai dahan pohon dengan sangat mudah.
Editor : Putra